Minggu, 27 November 2011

PERTEMUAN PERSIAPAN GELAR KAPASITAS PELAKU PNPM-MPd

Kali ini Pokja RBM Kab. Bantaeng kembali mengadakan even bergengsi dalam rangka menyambut Harlah Kabupaten Bantaeng Ke-757. Even ini bertajuk "GELAR KAPASITAS PELAKU PNPM-MPd" se-Kabupaten Bantaeng.

Sejumlah persiapan telah dilakukan, diantaranya pembentukan panitia pelaksana dan rumusan penilaian oleh Faskab PNPM-MPd serta FK/FT se-Kab. Bantaeng. Faskab PNPM-MPd Ruslan Mendogu mengatakan kegiatan penilaian Gelar Kapasitas pelaku PNPM-MPd akan dilaksanakan  tanggal 26 s/d 3 November 2011, dengan kategori sebagai berikut:



  1. Camat Terbaik 1,2 dan 3
  2. BKAD (Badan Kerjasama Antar Desa) terbaik 1,2 dan 3
  3. BP-UPK (Badan Pengawas UPK) terbaik 1,2 dan 3
  4. UPK (Unit Pengelola Kegiatan) terbaik 1,2 dan 3
  5. Kades dan Lurah terbaik 1,2 dan 3
  6. KPMD (Kader Pemberdayaan Masyarakat Desa) terbaik 1,2 dan 3
  7. Tim Pengelola Kegiatan (TPK) 1,2 dan 3
Menurut Kepala BPM & Pemdes Kab. Bantaeng Ir.Meyriyani,M.Si, even ini dilaksanakan  dalam rangka mensosialisasikan PNPM-MPd yang telah banyak memberikan sumbangsih bagi pembangunan di Kab.Bantaeng sekaligus memeriahkan Harlah Kab. Bantaeng. Menurut Ibu Mery even ini telah disampaikan kepada Bupati Bantaeng dan beliau bersedia untuk memberikan secara langsung penghargaan pada peringatan Harlah Kab,Bantaeng pada tanggal 7 Desember 2011 mendatang. Ibu Mery juga berpesan agar para Panitia pelaksana serta unsur-unsur terkait yang terlibat (Faskab, FK/FT) lebih konsen dalam kegiatan ini agar berjalan lancar dan meminta penilaiannya lebih subjektif.

PJOKab PNPM-MPd Harmoni,S,Sos.M,Si mengatakan FK/FT diberi wewenang mengkoordinir serta memberi penilaian kepada pelaku PNPM ditingkat desa/kelurahan. Menurut Ibu Moni, tim penilai kabupaten terdiri dari Satker dan Faskab dengan metode verifikasi lapangan pada tanggal 2-3 November 2011. Ibu Harmoni menambahkan hasil atau juara  dalam even Gelar Kapasitas Pelaku PNPM-MPd akan diikutsertakan dalam penghargaan SIKOMPAK AWARD tingkat nasional yang akan datang.

SUSUNAN PANITIA PELAKSANA GELAR KAPASITAS PELAKU PNPM-MPd
POKJA RUANG BELAJAR MASYARAKAT KAB.BANTAENG
Ketua  :  Anas Kaharuddin,S.Sos
Sekretaris :  Haerul Ma'ruf, SE
Bendahara  : Ismail. HD, S.Pd
S. Konsumsi  :  Hartuti
S. Acara  : M. Rusli
S. Publikasi  : M.Amir
S. Perlengkapan : Abd.Azis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar